Tuesday, July 17, 2012

Resep Chili Crab Roll


Bila ingin membuat sesuatu yang unik dan enak di akhir pekan, resep ini pantas untuk di coba ladies


NASI
Bahan:

  • 250 g beras jepang, cuci bersih, tiriskan
  • 250 ml air
  • 2 sdm su 
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt air jeruk lemon
CARA MEMBUAT:

  • Masak beras bersama air hingga air terserap habis, angkat. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang, angkat.
  • Bubuhi cuka beras, garam, gula pasir, dan air jeruk lemon, aduk perlahan hingga rata dengan bantuan sendok kayu.
  • Nasi siap digunakan.

Chilli Crab Roll
BAHAN:
  • 4 lembar nori ukuran 10 cm x 20 cm, siap pakai
  • 1 resep nasi, bagi menjadi empat bagian sama rata
  • 75 g mentimun jepang, iris memanjang tipis
  • 75 g selada keriting, iris tipis
  • 75 g cabai rawit, iris tipis
  • 3 sdm tempura flakes**)
  • 4 sdm tobiko***)
Isi:
  • 250 g kepiting soka
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 100 g tepung tempura, 
  • larutkan dalam 150 ml air es
  • Minyak untuk menggoreng
Saus, aduk rata:
  • 100 ml mayones jepang
  • 3 sdm saus cabai botolan
  • 1 sdm saus teriyaki, siap pakai
Pelengkap:
  • Kecap asin jepang (shoyu)
  • Acar jahe, siap santap
  • Wasabi
CARA MEMBUAT:
  • Isi: Lumuri kepiting dengan garam dan air jeruk, diamkan selama 5 menit. Gulingkan dalam larutan tempura, goreng dalam minyak banyak hingga kecokelatan, angkat. Sisihkan.
  • Alasi tikar bambu dengan plastik, letakkan 1 lembar nori di atasnya, taruh satu bagian nasi, ratakan ke seluruh permukaan nori.
  • Susun kepiting goreng, irisan mentimun, selada, cabai rawit, tempura flakes, dan tobiko secara berurutan di atas nasi.
  • Bubuhi saus di atasnya, ratakan. Gulung perlahan sambil dipadatkan hingga rapat berbentuk silinder, dengan diameter 2 1/2 cm
  • Lepaskan alas bambu, potong melintang sushi setebal 1 1/2 cm. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis.
  • Sajikan bersama pelengkap.

*)Tempura flakes: Tepung tempura yang sudah digoreng hingga kuning kecokelatan dan renyah.
**)Tobiko: Telur ikan terbang yang biasa digunakan dalam sushi. Berwarna oranye, dan tekstur yang kenyal.


Untuk 6 porsi
Kalori per porsi: 386 kal

Ditulis Oleh : All About Women // 8:29 AM
Kategori:

0 komentar:

Post a Comment